Kahijinews – Persib Bandung berhasil meraih kemenangan tipis 1–0 atas PSBS Biak dalam lanjutan pertandingan Super League 2025/2026 pekan ke-18 yang digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Minggu (25/1/26), pada pukul 19.00 WIB.
Pertandingan berlangsung ketat sejak awal dengan Persib mendominasi penguasaan bola dan serangan. Meski sejumlah peluang tercipta, skor tetap imbang 0–0 hingga babak kedua. Tekanan Maung Bandung terus meningkat terutama setelah PSBS Biak harus bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-56 akibat kartu merah yang diterima pemain mereka, Heri Susanto.
Gol penentu akhirnya tercipta pada menit ke-88, ketika pemain Persib Berguinho memaksimalkan umpan menjadi gol. Gol itu menjadi satu-satunya di pertandingan dan memastikan Persib mengamankan tiga poin penuh.
Dengan hasil ini, Persib Bandung kembali memuncaki klasemen sementara Super League 2025/2026 dengan mengoleksi 41 poin, unggul satu angka dari pesaing terdekatnya Borneo FC. Sementara itu, PSBS Biak tetap berada di posisi bawah klasemen dengan 16 poin.
Pertandingan berikutnya, Persib akan menghadapi Persis Solo dalam laga tandang, sedangkan PSBS Biak bersiap melawan Madura United.

