
Penjaga gawang baru Persib Bandung, Adam Przybek mulai bergabung pada sesi latihan di lapangan Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Selasa 1 Juni 2025.
Bandung, kahijinews – Kiper anyar Persib Bandung, Adam Przybek jalani sesi latihan bersama Persib Bandung, Selasa (1/7/2025) di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA). Kiper asal Wales itu telah diperkenalkan ke publik pada 30 Juni 2025 lalu.
Kedatangan Przybek disambut hangat oleh teman-teman kiper lainnya seperti, Teja Paku Alam, Fitrah Maulana Ridwan, Rhaka Syafaka Bilhuda serta para pemain Persib lainnya.
Przybek mulai berlatih ringan dibawah arahan pelatih kiper Mario Jozic dan asisten pelatih kiper I Made Wirawan. Mario Jozic mengatakan bahwa dirinya telah melihat penampilan kiper berusia 25 tahun tersebut melalui tayangan video. Kini ia bisa meninjau secara langsung pada sesi latihan.
“Saya mengamatinya melalui video berdurasi 2-3 jam. Kali ini, saya melihat di lapangan. Dia orang yang baik dan ganteng, tapi itu tak menarik. Saya hanya tertarik jika penjaga gawang itu tampil bagus bagi tim kita,” kata Jozic, dikutip dari laman persib.co.id.
Jozic mengatakan, Przybek berlatih ringan dan terpisah dengan pemain-pemain lainnya karena masih beradaptasi dengan lingkungan, terlebih karena dirinya baru melalui perjalanan panjang dari negaranya menuju ke Bandung.
“Dia sudah melalui perjalanan yang menurut saya lebih dari 20 jam. Jadi hal yang normal untuk dirinya (hari ini) berlatih ringan, hanya aerobik, berlari dan sore hari akan berlatih di gym. Baru besok (lusa) dia akan berlatih bersama lainnya di tim,” tambah Jozic.
Sementara itu, di sisi lapangan lainnya Mark Klok dan kawan-kawan diberikan latihan peningkatan kondisi fisik oleh staff pelatih Bojan hodak dengan asisten Yaya Sunarya, Igor Tolic dan pelatih fisik, Miro Petric.